Cara Setting Domain di Name.com ke Blogspot / Custom Domain
Cara Setting Domain di Name.com ke Blogspot / Custom Domain
Cara Setting Domain di Name.com ke Blogspot / Custom Domain
Artikel Domain,Custom domain blogspot menggunakan domain dari name.com sangat banyak dilakukan oleh para blogger, selain karena domain di name.com murah juga ekstensi domainnya lengkap. Kita bisa mendapatkan domain .jobs, .travel, .tv, dan domain lainnya, selain itu di name.com kita bisa membeli domain expire atau domain yang tidak diperpanjang lagi oleh pemiliknya. Jika kita beruntung kita bisa mendapatkan domain dengan nama yang bagus bahkan sudah mendapatkan rangking dari google (google pagerank) dengan membeli domain expired. Langsung saja berikut cara setting domain di name.com diarahkan ke hosting blogspot.
1. Silahkan login terlebih dahulu ke name.com lalu klik account.
2. Kemudian klik nama domain yang akan di setting.
3. Perhatikan dan pastikan domain tidak terkunci, jika terkunci silahkan klik gambar kunci (locked). Pastikan juga domain menggunakan name server dari name.com yaitu :
ns1.name.com
ns2.name.com
ns3.name.com
ns4.name.com
Setelah yakin dengan settingan diatas kemudian klik DNS management, perhatikan gambar berikut klik gambar untuk memperbesar :
4. Pada kolom pertama pada masukan settingan berikut :
– Record type pilih CNAME,
– Record host isi dengan www,
– Record answer isi dengan ghs.google.com,
– TTL isi dengan 1800, kemudian klik tombol submit
5. Kolom kedua isi dengan settingan berikut :
– Record type pilih A
– Record host biarkan kosong
– Record answer isi dengan 216.239.32.21 (atau silahkan gunakan ip address google lainnya)
– TTL isi dengan 1800, kemudian klik tombol submit.
6. Langkah ke 6 hanya untuk pilihan (boleh dilakukan atau tidak), namun saya sarankan untuk melakukan hal ini agar alamat situs atau blog dapat diakses tanpa menggunakan www.
– Masuk kembali ke halaman account, klik domain yang baru saja di setting, setelah itu klik URL forwarding (lihat gambar pada langkah ke 3, dibawah tulisan DNS management ada pilihan URL forwarding)
– Pada kolom domain isi dengan nama domain.
– Title isi dengan nama situs web atau blog.
– URL isi dengan domain Anda menggunakan www dan http://, misalnya http://www.domainanda.com
– Type pilih redirect 301,
– Meta tag isi dengan meta deskripsi dan meta keyword situs web atau blog, misalnya :
<META name =”keywords” content=”tutorial, seo, blog, domain, hosting”>
<META name =”description” content=”situs ini membahas tentang tutorial blog wordpress dan blogspot”>
Jika sudah klik tombol add forwarding.
Sekarang tinggal memasukan domain ke akun blogger.
1. Silahkan login ke blogger.com, pilih Setting »basic. Lihat bagian Penerbitan (publishing). Klik tambah custom domain.
2. Kemudian masukan nama domain ke kolom yang telah disediakan menggunakan www, misalnya http://www.domainanda.com. Jangan lupa untuk klik atau centang box alihkan domainanda.com ke http://www.domainanda.com. Perhatikan gambar berikut, klik untuk memperbesar: Masukan verifikasi kata (jika diminta) kemudian klik simpan.
Setting domain name.com ke blogspot custom domain telah selesai. Sekarang tinggal menunggu proses propaganda untuk dapat mengakses blog menggunakan domain baru, biasanya membutuhkan waktu beberapa menit, maksimal 2 hari. Itulah cara setting custom domain blogspot menggunakan domain dari name.com. Untuk cara dan tutorial lainnya tentang blogspot, wordpress atau website bisa dicari dalam menu list artikel dib log ini. Terima kasih telah membaca cara setting domain name.com ke blogspot.
Demikianlah Artikel Cara Setting Domain di Name.com ke Blogspot / Custom Domain
Sekian BLACK HAT SEO Cara Setting Domain di Name.com ke Blogspot / Custom Domain, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan BLACK HAT SEO kali ini.
Anda sedang membaca artikel Cara Setting Domain di Name.com ke Blogspot / Custom Domain dan artikel ini url permalinknya adalah https://black-hat-seo-blogger.blogspot.com/2016/11/cara-setting-domain-di-namecom-ke.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.
Tag : Domain,